YOUNG BAND - DENGARLAH CINTAKU  

Posted by news indo album


Dengarlah Ceritaku

Perempuan pasti suka hal yang romantis dan di era emansipasi seperti sekarang ini tak hanya cowok yang dapat menyatakan sikap romantis, cewek pun dapat dengan lugas mengungkapkan perasaan itu. Seperti yang dilantunkan Nita, vokalis Young Band lewat lagu I Swear I Love You dari album debut Dengarlah Ceritaku. Dengan yakin gadis itu melantunkan ... Sumpah Cintaku kepadamu / itu langsung from lubuk hatiku / so tak perlu you ragukan aku / and I Swear I Love You / hidup dan matiku untukmu / kukatakan honestly padamu / so tak perlu you sangsikan aku / so I Swear I Love You ...

Dalem banget dan begitu romantis. Denting piano yang mengawali lagu ini serta iringan musik yang minimalis memperkuat rasa itu. Daya interprestasi itu yang menjadi kekuatan Young Band. Selain Nita, group band asal Tasikmalaya yang juga digawangi oleh Rizky (gitar), Yoseph (bas), Molky (kibor), Yopi (drum). "Lagu itu memang ungkapan perasaan seseorang untuk meyakinkan betapa dia sangat mencintai kekasihnya," kata Nita.

Sebagai cewek dia mengaku tidak merasa canggung mengungkapkan perasaan itu. "Perasaan itu wajar dimiliki semua orang di saat tengah jatuh cinta. Kenapa harus malu mengungkapkannya," tambahnya lagi.

Meski bernuansa romantis, namun lirik lagu I Swear I Love You ini terdengar sangat fresh. Apalagi lagu ini menyelipkan kata-kata "gaul" Inggris yang pas, tanpa ada kesan dipaksakan. Young Band cukup kreatif dalam mengolah warna pop ini dengan memberi campuran bumbu rock balad dan cengkok mandarin tanpa menimbulkan kesan memaksa. Semua dalam takaran yang pas.

Pengalaman bermusik sejak tahun 2000 rupaya cukup mematangkan musik mereka. Para personel yang sudah mengenal sejak kecil memiliki visi yaitu menjajal industri musik Tanah Air. Sebelumnya mereka telah merambah dari kafe ke kafe, dari panggung ke panggung. Pengalaman manggung itu membuat para personel Young Band - sesuai namanya masih muda-muda - memiliki ketajaman insting untuk menentukan warna musik mereka yaitu pop kreatif. "Musik kami adalah pop kreatif, yang indah dan mudah diterima semua orang," ucap Nita lagi.

Setelah sembilah tahun akhirnya perjalanan mereka bermuara di album ini. Adalah Harry Tasman (produser Sheila On 7, Kangen band) pertama kali terpikat karya mereka lalu membawa mereka ke jenjang yang lebih tinggi dapur rekaman di bawah bendera Warner Music Indonesia. Kini mereka siap dengan album debut Dengarlah Ceritaku. Cinta yang penuh cerita. "Kami menampilkan yang terbaik. Berharap cerita kami dapat didengar semua pecinta musik Indonesia dan dapat diterima... SEMOGA ... kata mereka penuh keyakinan.

Track List: Cinta Cinta Lama (Ni Hao) / I Swear I Love You / Bukan Penggoda / Say / Digoda / Sabar Donk / Jodoh Enggak Kemana / Ingat Ingat Karma / Dewi Cinta / OTW (On The Way)

0 komentar

Posting Komentar

BOOKMARK NOW

Bookmark and Share

HOME


Widget edited by rackha-onchi

PLAY

ALBUM MUSIK INDONESIA

Foto saya
Indonesia
racka fadli feat onchi rizky present : Sengaja kami mengawali tahun 2010 ini dengan membuat blog. Tujuannya untuk memberikan iformasi terbaru album indonesia yang keluar Jadi dimanapun mereka berada tetap bisa meng update info. Siapa tahu pengalaman hidupku dapat membantu mereka untuk memberikan pengetahuan nya dalam album teranyar,khususnya untuk para pecinta musik indonesia i Semoga blog ini juga bisa turut meramaikan dunia musik indonesia dan bisa memberikan inspirasi dan motivasi bagi yang membaca terutama bagi pecinta musik indonesia HANYA MENAMPILKAN ALBUM MUSIC INDONESIA TERBARU DAN TERANYAR

FOLLOWERS

IKLAN

klik disini untuk memasang iklan gratis


rezpector.ning.com

FACEBOOK

chat yuuuk !!!

RACKA FADLY

messenger

Chat Box II